My Health, My Most Precious Posession

7:48:00 PM

Halooo, apa kabar semuanya?

Musim hujan sudah datang (tahun ini rasanya musim kemarau pendek sekali, benar tidak sih? Atau perasaan saya saja? Rasanya belum lama kita berbecek-becek ria, sudah harus kembali hujan-hujanan. I'm not complaining though, karena jujur saja saya termasuk jenis manusia agak emo yang sangat mencintai suasana, temperatur dan juga suara hujan ^^). Oh iya, kalau kamu pembaca setia blog ini, mungkin agak terkejut ya karena saya tiba-tiba menggunakan Bahasa Indonesia yang (semoga) baik dan benar hehe. Sekali-sekali boleh lah ya... Dan kali ini saya juga akan membahas topik yang agak berbeda dari biasanya.

Kesehatan.

Rasanya kita semua setuju ya kalau yang namanya kesehatan itu mutlak pentingnya? Tanpa kesehatan, uang atau harta sebanyak apapun tidak akan ada gunanya. Lha iya, kalau kita tergeletak tak berdaya di tempat tidur (aduh bahasanya bo...) bagaimana mau menikmati hidup?

Saya pribadi adalah seorang ibu rumah tangga ala-ala (saya mengakui kalau saya bukan ibu rumah tangga beneran kok, hampir semua pekerjaan rumah dikerjakan oleh para ART) yang juga seorang full time blogger. Meskipun IRT "ala-ala", tetapi hampir setiap hari-hari saya terisi penuh dengan berbagai kesibukan.
Foto ini rasanya cukup mewakili kesibukan say sehari-hari yang tidak lepas dari gadget (karena sebagai full time blogger maka saya harus selalu online) dan makeup (yaaa namanya juga Beauty Blogger hehe)
Apa saja kesibukan saya sehari-hari? Well, first and foremost, saya adalah seorang istri dan mama untuk dua orang jagoan ini :
Meskipun banyak yang suka judging seenaknya karena anak saya sangat dekat dengan kedua orang tua saya berarti saya tidak banyak turun tangan untuk urusan anak saya, itu sama sekali tidak benar. Bagaimanapun sebagai seorang ibu, prioritas nomer satu saya tetap anak saya.
Yup, anak saya sudah besarrr ya, menurut banyak orang lebih cocok jadi adik hahaha
Jujur saja saya insomnia parah dan tidak bisa bangun pagi, jadi interaksi saya dengannya dimulai dari jam pulang sekolah. Sebisa mungkin saya selalu ada di rumah pada saat dia pulang, at least untuk say hi, mengingatkan untuk buat PR, menyusun buku dan mempersiapkan (lebih tepatnya mengawasi sih, karena kalau tidak ada "satpam" maka anak yang satu ini bakalan berlama-lama berleha-leha zzz) untuk kegiatan selanjutnya (anak jaman sekarang... Les setiap hari supaya tidak ketinggalan pelajaran...)
Dan yang pastinya mengawasi sekolahnya setiap hari dan memastikan kalau dia tidak ketinggalan dalam pelajarannya. Lain halnya kalau sedang weekend, kami selalu meluangkan waktu untuk membawanya bermain, hangout dan makan enak!
Selain sebagai istri dan ibu, saya juga seorang full time blogger (mainly Beauty) yang artinya saya harus berhadapan dengan komputer, deadline dan produk setiap hari. Dan juga endless events .
Event grand opening klinik kecantikan ini contohnya
Selain individual blogging, baru-baru ini saya dan teman-teman sesama beauty blogger di Surabaya juga launching website resmi Surabaya Beauty Blogger dan establish komunitas kami sebagai komunitas yang resmi.
Dengan teman2 sesama pengurus Surabaya Beauty Blogger, busy brainstorming
Sebagai Founder dari Surabaya Beauty Blogger, otomatis tanggung jawab yang paling berat untuk mengurusi "Bayi baru" ini jatuh ke tangan saya (again, not complaining. Ini kesibukan yang sangat saya cintai!). Dengan adanya pekerjaan tambahan ini, makin banyak juga kesibukan baru yang harus saya juggle.
Termasuk berbagai pengalaman pertama yang menegangkan tetapi juga menyenangkan, seperti pertama kalinya talkshow on air di radio Senora
Bersama teman-teman Surabaya Blogger yang menemani saya pagi itu
Selain itu saya juga mempunyai hobby traveling yang sudah mendarah daging, rasanya kalau tidak jalan-jalan dalam beberapa bulan saya mulai stresss...
Tokyo Sky Tree, January 2016
Dengan seabrek kesibukan saya itu, saya selalu berusaha untuk menjaga kesehatan tentunya. Selain berusaha untuk makan lebih sehat (kami mulai mengganti nasi putih dengan nasi merah sejak beberapa bulan yang lalu, contohnya), saya juga rutin mengikuti kelas yoga setidaknya dua kali seminggu.
Saya bukan manusia yang sangat sporty, tetapi sejak mengenal yoga saya seperti menemukan soul-mate. Mungkin satu-satunya jenis olah raga yang saya sukai selain berenang ^^
Tetapi namanya juga manusia, secermat apapun saya menjaga kesehatan terkadang masih jatuh sakit juga. Saya tidak mempunyai imunitas tubuh yang baik (salah satunya sepertinya karena ibu saya dulu tidak mengimunisasi saya karena tidak tega haha), saya sangat mudah terjangkit virus terutama kalau sedang kecapekan. Bahkan saking rentannya dengan virus, pernah saya terjangkit Hand, Foot and Mouth Disease yang notabene adalah penyakit anak kecil di usia 20-an! 

Parahnya lagi, kalau sudah sakit biasanya tidak tanggung-tanggung, saya bisa sakit berminggu-minggu dan cukup parah! Karena saya cukup anti dengan dokter, terkadang suami dan mama saya harus literally menyeret saya ke dokter >.<... 

Kalau sudah begini segala kesibukan saya tentunya sangat terhambat, pekerjaan jadi menumpuk, saya kehilangan kesempatan untuk mengawasi dan mengajak anak saya jalan-jalan dan juga tentunya badan yang tidak karuan itu sangat tidak menyenangkan! Untungnya sekarang ada Theragran-M, Multivitamin-Mineral yang membantu memenuhi kebutuhan vitamin dan mineral pada masa penyembuhan setelah sakit.
Komposisi dan informasi lainnya
Saat ini saya sih cukup sehat, tetapi dengan perubahan cuaca seperti biasa saya sudah mulai menunjukkan tanda2 mau flu
Suami saya juga sempat tidak enak badan dan saya suggest untuk mencoba menkonsumsi Theragan-M, besoknya langsung sehat kembali ngga jadi sakit hehe. Jadi Theragran-M ini bukan cuma vitamin mengembalikan kondisi tubuh setelah sakit, tapi kok sepertinya juga membantu kalau sudah terlanjur mau sakit ya... 
Jadi, jangan lupa untuk menjaga kesehatan selalu ya! Ada baiknya nyetok Theragran-M jga dirumah untuk jaga-jaga kalau terlanjur sakit biar ada yang membantu pemulihan! Remember this, Theragran-M : Vitamin yang bagus untuk Mempercepat Masa Penyembuhan!
Stay healthy and happy!

#Pink



Note : Artikel ini diikutsertakan dalam lomba blog yang diselenggarakan oleh Blogger Perempuan Network dan Taisho..

You Might Also Like

21 comments

  1. WOW!! Keren kesibukannya. Sebagai full time beauty blogger, sehat, cantik dan selalu tampil prima is a must donk :)

    ReplyDelete
  2. Hai mba, kegiatannya banyak yaa :) iyah cocok jadi adik padahal anakmu yaa ituuu..
    Salam kenal mba , good luck ^^

    ReplyDelete
  3. Berarti nggak cuma perasaanku saja ya mbak, kapan hari juga kerasa mau flu pas habis minum Theragran M besoknya kerasa langsung sehat

    ReplyDelete
  4. Eh iya loh, lebih mirip jadi adiknya hehehe :)

    ReplyDelete
  5. I Love Yoga & theragran! Dengan yoga jadi lebih rilex dan rasanya aura negatif menghilang & theragran bikin badan lebih fit utk beraktifitas. Keren banget mba jadi founder beauty blogger Surabaya, salut utk semua kegiatannya :)

    ReplyDelete
  6. Ternyata Mindy sibuk juga ya. Di kota tempatku kerja juga cuacanya kurang menentu nih. Kadang panas terik seperti tadi pagi tapi tiba-tiba 2 jam kemudian sudah hujan deras. Bikin badanku nge-drop. Sepertinya aku juga harus nyobain Theragran juga nih 😀

    ReplyDelete
  7. Yaampun ce, badan sehat itu harus ya. Ngelihat kesibukanmu yg segambreng! Jadi pengen nyobain Theragan-M

    ReplyDelete
  8. Badan kalau ngedrop semua aktivitas jadi berantakan ya ce. Apalagi kalau ada tanda-tanda flu pas lagi ngejar dateline. Sering banget aku begitu. Kayaknya bagus deh Theragran ini. Ntar nyoba ah.

    gadzotica.com

    ReplyDelete
  9. Emang ce min dan owen lbh cocok jd kakak adik hahaha 😁😁
    Tetap semangat dan jaga kesehatan ce! 😆😆

    ReplyDelete
  10. Bener yo ce emang, sekarang wes becek2an lagi. Dan hawae super menggundang sakit. Aku juga jadi konsumsi paling gak vitamin C tiap hari. Kayae bagus ya multivitamin kaya Theragran-M ini. Lebih tokcer rasae. :D

    ReplyDelete
  11. Say!!!!! Aku juga minum inih multivitamin!!!!
    Kapan lalu aku drop, tekanan darah turun ke 80/60, sampe ke RS, ternyata diresepin Theragran-M sama RS. MANJUR! Cepet sehat lagi.
    KEREN!

    ReplyDelete
  12. wah, kegiatannya banyak banget, Mbak. Saya juga mulai mengkonsumsi ini :)

    ReplyDelete
  13. Wah, aku kok baru tau brand ini ya ce. Kayaknya perlu stok di rumah nih, biar kalau muncul gejala sakit bisa konsumsi. Nice post ce!

    limlimzi.blogspot.co.id

    ReplyDelete
  14. mbak mindy keliatan kayak adek kakak sama anak sendiri hehehe..kalau ibu sakit kayaknya semua jadi kebengkalai ya mbak termasuk ngurus keluarga juga hehehe..kayaknya saya juga harus mulai olahraga lagi..sempet yoga tapi kadang mood2an gitu hehehe

    http://blueskyandme.com/2016/10/02/memulihkan-diri-pasca-sakit/

    ReplyDelete
  15. hihihi, anaknya memang terlihat seperti adiknya Mba :)

    salut sama Mba Mindy, dengan kegiatan seperti itu masih tetap bugar, wow banget deh!

    ReplyDelete
  16. Kebayang mba kalau insomnia gitu pasti paginya aku drop. Makanya harus dopping suplemennya tokcer ya biar fit terus :)

    ReplyDelete
  17. wah oke banget ceh ini suggest-nya boleh dicobain habis gini ..
    secara aku juga ngga bisa terlepas dari namanya vitamin dan buah-buahan !
    Kegiatan seambrek, kita kudu jaga badan dengan bener" nih hehehe

    ReplyDelete
  18. Jalan-jalan sama adik ya mbak hihihi... jadi blogger awalnya aku pikir cuma nulis aja, ternyata enggak ya...

    ReplyDelete
  19. AH iya, ya ada baiknya nyetok Theragran M. Saya juga minum Mbak, cuma lagi habis ini pas lagi butuh sebenarnya. Terima kasih, postingan ini sudah mengingatkan saya :)

    ReplyDelete
  20. wah, aktivitasnya segudang...banyak banget, Mbak. Saya juga mulai mengkonsumsi ini

    ReplyDelete
  21. Wih keren mbak, punya 'anak baru' tuh :) Noted buat saya juga nih mb, aktivitas seabrek asupan vitaminnya emang hrs pas, untung ada theragran ya..

    ReplyDelete